Cara Mengatur Desain Interior Apartemen 1 Bedroom
Asked by: relojo6818 2 views Uncategorized
Cara Mengatur Desain Interior Apartemen 1 Bedroom
Rumah susun, atau apartemen, adalah jenis hunian di mana lebih dari satu orang tinggal dalam satu bangunan. Namun, apartemen sekarang lebih banyak model dan desain daripada click here rumah susun lama. Sekarang ada beberapa jenis apartemen yang menggunakan desain minimalis. Apartemen dengan desain ini biasanya hanya memiliki satu kamar tidur, yang menjadikannya tantangan tersendiri untuk mengatur desain interior apartemen satu kamar tidur ini.
Kelebihan membeli apartemen satu kamar tidur: Memilih apartemen satu kamar tidur ternyata memiliki kelebihannya sendiri. Apartemen jenis ini biasanya lebih murah dan tentu saja dapat memenuhi kebutuhan Anda sebagai pemilik rumah sendiri.
Karena ukuran yang tidak luas, tentu saja Anda perlu mengatur interior apartemenini agar dapat memberikan kenyamanan yang dibutuhkan. Kesalahan pengaturan tentu saja dapat membuat ruangan dalam apartemen menjadi terkesan sumpek. Berikut ini adalah beberapa trik yang bisa Anda lakukan untuk mengatur interior pada apartemen minimalis Anda:
1. Letakan perabot di kamar tidur pada satu sisi
Untuk bagian kamar tidur pada apartemen jenis ini tentu saja tidak terlalu luas, sehingga Anda harus bisa memutar otak agar mendapatkan ruang tidur yang nyaman. Salah satunya adalah dengan meletakan perabot di kamar tidur pada satu sisi. Hal ini sendiri bertujuan agar kamar terlihat lebih luas dan juga tidak terasa sumpek. Anda bisa mengakali penggunaan rak gantung dinding untuk dapat meletakan barang lebih banyak tanpa memakan ruang.
2. Jadikan ruang TV juga sebagai ruang tamu
Karena keterbatasan tempat, lebih baik Anda menggabungkan dua fungsi ruangan menjadi satu. Contohnya adalah menjadikan ruang TV juga sebagai ruang tamu. Agar tidak terlalu terlihat sempit, Anda dapat menggunakan sofa dengan desain minimalis yang tentu saja membuat ruangan ini menjadi lebih cantik. Gunakanlah TV flat yang bisa diletakan pada dinding, sehingga Anda tidak perlu menggunakan meja agar dapat memberikan kesan luas yang diperlukan.
3. Kitchen set mini
Sebagai hunian tetap, apartemen juga membutuhkan dapur. Namun, dalam desain interior apartemen 1 bedroom ini tentu saja Anda harus dapat mengeluarkan ide kreatif agar ruangan tidak menjadi sempit. Gunakanlah kitchen set mini yang bisa Anda manfaatkan pada bagian yang sekiranya masih bisa digunakan. Jika ada transisi ruangan, tidak ada salahnya Anda menggunakan ruangan tersebut sebagai dapur mini yang tentu saja sangat penting untuk sebuah tempat tinggal.
4. Pemilihan warna dinding
Dalam desain interior, pemilihan warna dinding sangatlah penting. Terutama untuk apartemen dengan satu kamar ini, di mana Anda harus bisa menciptakan suasana ruangan yang terlihat luas dan juga nyaman. Gunakanlah warna netral dan terang seperti putih ataupun pastel. Hal ini dapat memberikan suasana yang sangat nyaman pada hunian dan tentu membuat apartemen tidak terasa sumpek.
Memilih apartemen di Indonesia sendiri memang tidak populer, akan tetapi dapat menjadi pilihan tepat bagi Anda yang ingin menghemat biaya dalam urusan tempat tinggal. Cara mengatur desain interior apartemen 1 bedroom ini tentu saja akan sangat membantu Anda dalam menciptakan hunian nyaman.